Siasatnusantara.com-Simalungun, Setelah selesainya Kapolres Simalungun memimpin Irup Upacara dalam memperingati Hari Sumpah Pemuda Ke 94 yang jatuh pada tangga 28 Oktober 2022 pagi tadi,.
Dengan selanjutnya Kepala Kepolisian Resort Simalungun ini langsung melanjutkan kegiatannya dengan melakukan pertemuan dengan para kumpulan Mahasiswa yakni dari Gemapsi dan Himapsi
Pertemuan dengan para generasi muda bangsa ini (Mahasiswa), dilakukan Ronald, tepatnya di Cafe Hordja Jalan Sudirman Kecamatan Siantar Barat Kodya Pematang Siantar pada Jumat (28/Okt) pukul 13.30 Wib
Pada kesempatan itu Ronald mengajak para mahasiswa untuk dapat membantu pihak kepolisian dalam memberantas penyakit masyarakat, terutamanya dalam hal penyalah gunaan narkoba baik itu dilingkungan Sekolah atau Kampus dan juga dilingkungan masyarakat.
“Apa bila adik adik mahasiswa ada mengetahui tentang peredaran gelap narkoba, baik itu dilingkungan sekolah atau Kampus juga di lingkungan masyarakat, Saya berharap agar adik adik mahasiswa segera melaporkannya kekantor Kepolisian atau pun BNN yang terdekat atau dapat menghubungi Call Center 110” Tegas Ronald
Kemudian lanjut Ronald, Harapan saya terhadap adik adik Mahasiswa, yang tentunya memiliki sikap idealisme, terutamanya dalam memperjuangkan aspirasinya, agar penyampaiannya,
dapat dilakukan dengan secara intelektual dan karakter yang baik, Agar segala apa aspirasi yang adik adik sampaikan itu dapat terlaksana dengan baik, aman dan sejuk.
Lewat pertemuaan kita kali ini, tentunya kami termotivasi, dan akan kami buat sebagai acuan bagi kami dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Dan disini kami benar benar banyak mengetahui tentang situasi terkini di lapangan atau pada masyarakat. Intinya, masyarakat dapat menyampaikan segala keluh kesahnya atau sarannya kepada kami pihak kepolisian,.Agar dapat kami tindak lanjuti.
Dan di sini kita juga dapat menjadi motivasi bagi rekan rekan sekalian, bahwa dari segala apa yang kita lihat saat ini, tentunya bukanlah menjadi bersahaja, bagi kita, .Salah satu contoh saya untuk menjadi seorang Kapolres di Simalungun ini, bukan seperti membalikkan telapak tangan, Namun semua ada proses dan usaha yang kita lakukan untuk meraih atau mendapatkan
nya
“Sukses bukanlah kebetulan.Namun srmuanya terbentuk dari hasil kerja keras, ketekunan, pembelajaran, dan juga pengorbanan, kita dalam meraih sesuatu hal yang kita inginkan” Tutup Ronald
Diakhir acara , mantan Kapolres Taput ini juga mengajak para mahasiswa untuk mendukung Program Pemulihan Ekonomi Nasional, serta kerja samanya dalam menjaga hal Keamanan dan Ketertiban Masyarakat ( Kamtibmas) terutamanya dalam menjelang Pemilihan Pangulu Nagori (Pilpanag) di Kabupaten Simalungun ini.
(Deni.S)