
Belitung, Siasatnusantara.com – Masyarakat Etnis Tionghoa di Kabupaten Belitung Kembali Menggelar perhelatan Akbar Festival Cap Gomeh 2025, Rabu (12/2/2025) Malam.
Festival Cap Gomeh ini di mulai sejak pukul 18.30 WIB bertempat di halaman Kelenteng HOK TEK CHE Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Sebelumnya Cap Gomeh diartikan memiliki keterikatan antara pengaruh Budaya lokal dan Budaya yang di tinggalkan bagi Etnis Tionghoa serta acara ini merupakan puncak dari rangkaian perayaan tahun baru Imlek.
Acara ini bertempat di halaman Kelenteng HOK TEK CHE Tanjungpandan serta Berlangsung sangat meriah dengan hiburan-hiburan dari organ tunggal penyanyi Mandarin yang memang telah disiapkan sedemikian rupa.
Kemudian acara ini juga di meriahkan oleh hiburan artis ibukota yakni Steven Haw dan Calvina Lee sebagai bintang utama dan Finalis Pemenang Bujangko Amoy tahun 2024.
Calvina Lee mengatakan, di acara Cap Go Meh sangat ramai sekali dan saya cukup senang hadir di acara ini.
“Saya di sambut hangat dari panitia dan para undangan yang hadir di acara ini, saya juga mengatakan para undangan cukup terhibur dan saya juga senang. Para penonton sampai ikut bergoyang dan sampai bernyanyi bersama, cukup menghibur,” ujar calvina.
Tidak ketinggalan sebagai ornamen khas masyarakat Tionghoa yakni lampion merah turut menghiasi acara pada malam hari ini serta panitia juga menyiapkan Door prize dan makan malam bersama.
Selama Festival berlangsung terlihat antusiasme dari ratusan masyarakat etnis Tionghoa ikut memadati halaman Kelenteng HOK TEK CHE untuk menyaksikan malam festival tersebut.
Selaku Panitia di Festival tersebut Wui Ciang atau yang sering di sapa Acoi mengatakan, sangat senang dengan acara malam hari ini apalagi ditambah dengan antusiasme masyarakat yang memadati halaman Kelenteng HOK TEK CHE ini.
“Acara pada malam hari ini berjalan sangat meriah sekali apalagi ditambah dengan antusiasme masyarakat sangat tinggi terhadap acara pada malam ini dalam rangka menyambut Cap Gomeh apalagi dimeriahkan oleh artis ibukota secara umum ini sangat meriah lah,” ujar Acoi.
Acoi juga berharap kedepannya dengan kegiatan ini dapat memajukan perekonomian di pulau Belitung serta membawa berkah untuk kita semua.
“Dengan adanya kegiatan ini dapat memajukan perekonomian, pariwisata di pulau Belitung serta membawa berkah untuk kita semua,” tuturnya.
(*/Red/Luise).