
Belitung, siasatnasional.com – Kapolres Belitung Sabet Juara 1 dan 3 lomba Mancing Galatama Piala DPC PWRI Kabupaten Belitung Dalam Rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2025 yang berlangsung di Marhan Fishing & Cafe Air Ranggong, Tanjungpandan, Minggu (02/02/2025).
Acara di ikuti oleh Forkopimda dan Awak media yang berjumlah 30 orang, lomba berlangsung meriah ketika strike Indukan pertama dari Kapolres Belitung dengan berat 3,1 Kg mendarat mulus dan tidak terkalahkan sampai akhir lomba dan diikuti strike sampai 11 kali.
Dengan hasil ini Kapolres Belitung langsung menyabet juara 1 dan 3. Untuk juara Keduanya di dapat Wartawan Sendi Saputra dengan berat Indukan 2,95 Kg.
Yurman Aben Selaku Ketua DPC PWRI Kabupaten Belitung dalam Keterangannya merasa senang dengan Partisipasi dari Forkopimda dan Wartawan.
“Alhamdulilah acara berjalan lancar saya mengucapkan terima kasih kepada Forkopimda dan wartawan yang telah memeriahkan acara ini,” ujar Yurman.
Lebih lanjut Ia mengatakan acara ini adalah ajang silaturahmi sesama Insan Pers dan Masyarakat
“Lewat HPN ini Saya berharap Pers kedepannya lebih baik dan bisa diterima di semua kalangan untuk memajukan Bangsa dan Negara,” imbuhnya.
Acara ditutup dengan Pembagian hadiah dan hiburan Orgen Tunggal dan ditutup langsung oleh Plt Sekda Kabupaten Belitung Marzuki
“Selamat Kepada para pemenang dan saya apresiasi kegiatan ini karena membangkitkan Sport Fishing dan Pariwisata di Belitung ini,” ungkap Marzuki.
(*/Red/Luise).