
Belitung Timur, Siasatnusantara.com – Perwakilan Anggota dan Pengurus DPC PJS Kabupaten Belitung Bersilahturahmi ke Wakil Bupati Terpilih Kabupaten Belitung Timur masa periode 2024-2029 di rumah kediamannya di Kabupaten Belitung Timur. Minggu (09/02/2025).
Kedatangan Rombongan Perwakilan Anggota dan Pengurus DPC PJS Kabupaten Belitung di sambut hangat oleh Khairil Anwar selaku Wakil Bupati Belitung Timur terpilih periode 2024-2029.
Kunjungan kali ini bertujuan mempererat tali persaudaraan serta menjalin silaturahmi sekaligus meletakan fondasi kuat untuk langkah-langkah di masa depan.
Luise Purwo Herlambang, C.BJ., C.EJ. selaku Ketua Bidang Politik Pemerintahan di dalam Organisasi DPC PJS Kabupaten Belitung tersebut merasa sangat senang atas sambutan dari Bapak Khairil Anwar yang merupakan Wakil Bupati Belitung Timur Terpilih dalam menyambut rombongan Tim PJS Kabupaten Belitung di kediamannya.
“Saya beserta seluruh perwakilan Anggota dan Pengurus DPC PJS Kabupaten merasa sangat senang serta berterimakasih atas sambutan dari Bapak Khairil Anwar yang merupakan sosok Wakil Pimpinan Rakyat di Kabupaten Belitung Timur ini,” ujar Luise sapaan akrabnya.
Luise melanjutkan dalam kunjungan silaturahmi bersama Perwakilan Anggota dan Pengurus DPC PJS Kabupaten Belitung ini menjelaskan bahwa di Kabupaten Belitung akan dilaksanakan Pengukuhan dan pelantikan DPC PJS Belitung.
“Kunjungan kami semua disini juga selain untuk bersilaturahmi dengan Bapak Wakil Bupati Belitung Timur terpilih juga mau menyampaikan serta mengundang kehadiran bapak bahwasanya DPC PJS Belitung akan dilaksanakan kegiatan Pengukuhan dan Pelantikan ya insyaallah dilaksanakan pada akhir bulan ini,” ungkap Luise menyampaikan.
Sementara Khairil Anwar yang merupakan Wakil Bupati Belitung Timur terpilih periode 2024-2029 saat dijumpai oleh rombongan DPC PJS Belitung menyampaikan, mudah-mudahan dengan terbentuknya DPC PJS Kabupaten Belitung bisa
Berkembang dan bergerak di bidang pers terutama media online.
“Kita melihat dunia sekarang dimana informasi dan komunikasi itu harus dimiliki oleh semua orang. Tanpa tirai dan jarak kita bebas dari kungkungan apapun untuk dapatkan informasi,” ujarnya.
Lanjut Khairil Anwar berpesan dan yakin kepada DPC PJS Belitung yang akan segera terbentuk ini untuk bekerja secara profesional, proporsional dan jadi jurnalis sejati yang profesional.
Walaupun masih baru, saya juga minta agar terus berkiprah dan harus memajukan pers di Daerah maupun Nasional dan bisa mengangkat harkat dan martabat pers dan siap untuk berkolaborasi dan berkoordinasi bahkan dengan semua organisasi yang bergerak di bidang pers di Pulau Belitung ini baik itu di Belitung maupun Belitung Timur,” pungkasnya.
(*/Red/Luise).