Siasatnusantara.com||Medan, 12 Maret 2024 – Polrestabes Medan menggelar razia asmara subuh di depan Perumahan Green Park Residence, Jalan Inspeksi Kanal Depan Komplek Green Park, Kelurahan Suka Maju, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan, pada hari Selasa tanggal 12 Maret 2024 Pkl. 05.30 Wib s/d selesai.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Delitua Kompol Dedy Dharma, SH., dengan melibatkan 16 personel gabungan dari Polsek Delitua, Koramil-08 M Amplas, dan Satpol PP Kecamatan Medan Johor.
Razia ini dilakukan untuk mencegah aksi asmara subuh yang meresahkan masyarakat selama bulan Ramadhan. Petugas menyisir sepanjang Jalan Inspeksi Kanal dan menghimbau kepada masyarakat yang sedang nongkrong untuk segera kembali ke rumah masing-masing.
Camat Medan Johor Andry Febriansyah S. STP MSP., yang turut hadir dalam kegiatan ini, mengatakan bahwa razia asmara subuh akan terus dilakukan selama bulan Ramadhan.
“Kami ingin menciptakan suasana yang kondusif selama bulan Ramadhan. Kami menghimbau kepada masyarakat agar tidak melakukan kegiatan yang mengganggu ketertiban umum,” kata Andry.
Dalam razia ini, petugas tidak menemukan pasangan muda-mudi yang sedang berduaan. Petugas hanya menemukan beberapa remaja yang sedang nongkrong dan langsung dibubarkan.
Kapolrestabes Medan , melalui Kapolsek Delitua Kompol Dedy Dharma, SH., mengatakan bahwa razia asmara subuh ini akan terus dilakukan secara rutin di wilayah hukum Polsek Delitua.
“Kami akan terus melakukan patroli dan razia untuk mencegah aksi asmara subuh. Kami ingin menciptakan suasana yang aman dan kondusif selama bulan Ramadhan,” kata Kompol Dedy.
ARF